Gerakan Sekolah Sehat 2024: SMP Negeri 2 Limpung Siap Jadi Contoh Nasional

Gerakan Sekolah Sehat 2024: SMP Negeri 2 Limpung Siap Jadi Contoh Nasional

Jumat, 07 Maret 2025

Tribun Roban Televisi - BATANG,- SMP Negeri 2 Limpung mencatat prestasi membanggakan setelah ditunjuk sebagai satu-satunya sekolah yang mengikuti Program Gerakan Sekolah Sehat (GSS) Tahun 2024. Penunjukan ini menjadi bukti komitmen sekolah dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang sehat, bersih, dan nyaman bagi para siswa. Jum’at (07/03/2025).

Tujuan dari Gerakan Sekolah Sehat (GSS) adalah Agar seluruh ekosistem pendidikan yaitu peserta didik, pendidik, tenaga kependidikan, orang tua dan masyarakat dapat menerapkan dan membudayakan sekolah sehat dengan fokus kepada lima hal yakni Sehat Bergizi, Sehat Fisik, Sehat Imunisasi, Sehat Jiwa dan Sehat Lingkungan.

Kepala SMP Negeri 2 Limpung, Edi Kuncoro, S.Pd., M.Si., menyampaikan rasa syukur dan bangga atas kepercayaan yang diberikan kepada sekolahnya. "Kami siap menjalankan program ini dengan maksimal. Ini bukan hanya tentang kebersihan lingkungan sekolah, tetapi juga mencakup pola hidup sehat bagi seluruh warga sekolah, termasuk siswa, guru, dan tenaga kependidikan," ujarnya.

Lebih lanjut, Edi Kuncoro menegaskan bahwa Gerakan Sekolah Sehat ini merupakan bentuk implementasi dari visi sekolah yang peduli terhadap lingkungan. "Kami berharap, dengan ditunjuknya SMP Negeri 2 Limpung sebagai pilot proyek Gerakan Sekolah Sehat, warga belajar, khususnya anak-anak, bisa semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan lingkungan," tambahnya.

Salah satu aspek dalam program ini adalah bidang imunisasi. Triyanti, S.Pd., selaku tim pengelola Gerakan Sekolah Sehat dibidang imunisasi, ketika dikonfirmasi menyampaikan rasa bangganya bisa berpartisipasi dalam program ini. Dirinya menambahkan bahwa untuk bidang imunisasi, pihak sekolah bekerja sama dengan Puskesmas Limpung dalam giat imunisasi kanker serviks melalui vaksin HPV (Human Papillomavirus).

"Kami telah melaksanakan imunisasi HPV kepada seluruh siswi kelas 9. Program ini sangat penting untuk mencegah kanker serviks sejak dini, dan kami bersyukur dapat berkontribusi dalam menjaga kesehatan anak-anak di sekolah ini," ungkap Triyanti.

Dirinya berharap program ini dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi para siswa. "Harapan kami, program ini benar-benar bermanfaat sehingga menjadikan anak-anak yang sehat, cerdas, dan berkualitas untuk jenjang pendidikan selanjutnya," tambahnya.

Program Gerakan Sekolah Sehat sendiri merupakan inisiatif nasional yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas kesehatan di lingkungan sekolah. Kegiatan yang akan dilaksanakan dalam program ini meliputi penerapan pola makan sehat, kebersihan lingkungan, pemeriksaan kesehatan siswa secara berkala, serta edukasi tentang pentingnya kesehatan fisik dan mental.

Dengan adanya program ini, diharapkan para siswa tidak hanya mendapatkan pendidikan akademik yang berkualitas, tetapi juga terbiasa menjalani gaya hidup sehat yang akan bermanfaat bagi mereka di masa depan.